Cara Sablon Kaos dengan Efek Emboss / Timbul / Busa dengan MT Foaming Binder


MT FOAMING BINDER

Tinta / Binder ini menghasilkan efek sablon emboss / timbul / busa apabila tinta yang disablon dipanaskan. Pemanasan dapat menggunakan hot press atau conveyor curing.

Perbedaan hasil sablon dari foaming binder dengan cube print adalah foaming binder menghasilkan efek timbul dengan pinggiran membulat.

Screen mesh : saatilene t49, t55
Korea t100, t120 dan t135

Foaming binder tersedia dalam 3 jenis :
  1. Foaming binder str-w dengan efek stretch
    Tinta busa berwarna putih untuk sablon diatas kain berwarna dasar gelap. Memberikan hasil print yang lembut dengan warna putih yang cemerlang. Apabila efek timbulnya tidak mau terlalu tinggi, foaming binder bisa dicampur dengan bright rubber white
  2. Foaming binder 3-D
    Tinta busa jenis transparant untuk sablon diatas bahan kain berwarna dasar terang.keuntungan dari tinta busa yang transparant ini adalah : tinta ini dapat menghasilkan sablonan busa berwarna tua dan hasil yang lebih bright (cemerlang) bila dibandingkan dengan tinta busa jenis yang lain
  3. Foaming binder Ht-224 dengan efek bludru / suede
    Jenis tinta busa khusus untuk sablon dengan penggunaan curing / pengeringan bertemperatur tinggi (170 derajat celcius). Sangat cocok untuk printing diatas bahan polyester / katun, bahkan bisa untuk bahan kain polyester tipis sekalipun seperti kain tussue, chiffon, dll
Packing : 1 kg dan 1 pail (strw 25kg, 3D dan HT-224 18kg)

Resep : 
  • Foaming binder str-w 100% + fixer f 2% = 102%
  • Foaming binder 3d 95% + neo color 5% + fixer f 2% = 102%
  • Foaming ht-224 95% + neo color 5% + fixer f 2% = 102%
Proses Cara Sablon Kaos dengan Efek Emboss / Timbul / Busa dengan MT Foaming Binder: 

Sablonkan - keringkan - panaskan / hot press 150 - 170 derajat selama 10 detik atau curing 135 - 150 derajat selama 2-3 menit dengan menggunakan mesin oven curing. Bila di curing langsung setelah selesai disablon harus 2x curing.

Untuk pemesanan produk silahkan hubungi aku di wa/line 081 394 171 489 atau pin bbm 285282b9..

Sukses selalu, Enthin (Lucas SPS Bandung)

Artikel Selanjutnya Artikel Sebelumnya
Post Terkait :
Sablon Kaos,Tutorial